Rabu, 21 November 2012

Sinyal Trading Forex Hari ini, Rabu 21 November 2012

EUR/USD Uji Resistan, Momentum Bullish Berkurang

EURUSD 11-21-2012 8-27-37 AM
Meskipun secara umum bias intraday masih bullish, namun momentumnya terlihat berkurang sejak EUR/USD bergerak flat menguji resistance di 1.2818. Stochastic dan CCI 1 jam memberikan sinyal bearish sehingga koreksi mungkin saja bisa terjadi dengan sasaran support di 1.2753. Namun perlu dicatat bahwa bias intraday masih akan tetap bullish selama support tersebut bertahan, sehingga rebound berpeluang untuk terjadi jika sinyal/pola bullish terkonfirmasi di area support tersebut.
Waspadai juga akselerasi ke atas 1.2818 karena dengan demikian momentum bullish kembali terpicu dan membuka jalan bagi pergerakan bullish hingga kisaran 1.2849 – 1.2883 untuk hari ini. Namun sebaliknya, jika support di 1.2753 tembus, maka bias intraday akan berubah menjadi bearish dan EUR/USD diperkirakan akan turun menuju 1.2719 – 1.2689.

USD/CHF Menguji Support
USDCHF 11-21-2012 8-28-53 AM
Koreksi terjadi pada USD/CHF, menguji support di 0.9394. Pair ini masih berpeluang bullish selama support tersebut bertahan, sehingga sinyal/pola bullish yang mungkin akan muncul di area support tersebut kemungkinan akan diikuti oleh rebound menuju kisaran 0.9456 – 0.9512.
Sebaliknya, tembusnya support di 0.9394 kemungkinan akan memicu koreksi yang lebih dalam hingga ke area 0.9331 – 0.9275. Maka dari itu kami sarankan untuk memperhatikan support tersebut.

Sinyal Trading Forex ini di Update setiap saat. Ikuti terus update terbaru.
Keuntungan maupun kerugian yang diakibatkan karena mengikuti catatan-trading-forex.blogspot.com adalah tanggung jawab sendiri.

0 komentar:

Posting Komentar